-->
Loading...

02 August 2017

Cara Membuat Masker Buah Belimbing Wuluh (Caneneng)

Sesorang membuat masker menggunakan buah belimbing wuluh dominan digunakan untuk mengatasi masalah pada wajah seperti kulit berminyak, menghaluskan kulit, menghilangkan komedo, memutihkan kulit dan memancarkan kulit wajah yang kusam serta memperkecil pori-pori kulit dll.

Tidak sedikit masker sachet yang sering anda jumpai dalam toko kosmetik menggunakan bahan buah belimbing wuluh jadi tak heran jika belimbing wuluh diyakini ampuh dalam mengatasi malasah-masalah wajah yang mengganggu dan parahnya kadang membuat seseorang menjadi tidak pede dalam bersosialisa sama teman kampus, teman kantor ataupun dengan orang lain karena masalah pada kulit wajah tersebut yang amat sangat mengganggu.
cara membuat masker buah belimbing wuluh
Illustrasi foto penggunaan masker belimbing wuluh [source]

Namun anda tak perlu khawatir lagi karena dibawah ini buginese.id sudah menyipkan Cara membuat Masker Buah Belimbing Wuluh (Caneneng) yang dapat anda terapkan dan praktekkan langsung untuk mengatasi masalah-masalah pada wajah anda seperti pada penjelasan diatas tadi.

Cara membuat Masker Buah Belimbing Wuluh

Alat :

  • Blender.
  • Baskom dan Mangkok.
  • Kuas (jika diperlukan).

Bahan :

  • 10 - 15 buah belimbing wuluh.
  • Air hangat secukupnya (sesuaikan).

Cara Membuat :

  • Cuci buah belimbing wuluh dalam baskom menggunakan air bersih, dan pastikan belimbing wuluh benar-benar dalam keadaan bersih.
  • Masukkan air hangat beserta belimbing wuluh yang sudah dibersihkan ke dalam blender.
  • Blender hingga Halus dan tuang dalam mangkok atau wadah.
  • Masker buah belimbing telah jadi dan siap untuk di aplikasikan.

Cara Penggunaan :

  • Cuci wajah terlebih dahulu menggunakan sabun cuci muka .
  • Keringkan wajah menggunakan handuk.
  • Aplikasikan masker diwajah menggunakan kuas (bisa menggunakan tangan).
  • Diamkan hingga 10 menit atau setengah kering.
  • Selanjutnya gosok secara perlahan untuk proses mengangkatan sel kulit mati.
  • Terakhir tinggal bilas menggunakan air bersih (disarankan untuk menggunakan air keran yang mengalir).

Lakukan cara diatas dengan rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan untuk waktu pengaplikasiannya juga disarankan dilakukan pada malam hari sebelum tidur dengan alasan kulit lebih mudah meresap nutrisi yang ada dalam buah belimbing wuluh pada saat malam hari.

Sekian untuk Cara membuat Masker Buah Belimbing Wuluh (Caneneng) yang dapat buginese.id share dan jangan lupa untuk membagikan keteman anda jika menurut anda artikel ini bermanfaat